5 Cara membedakan Madu Asli dengan Madu Campuran

- 4 Desember 2020, 21:52 WIB
Madu murni
Madu murni /Pixabay/@PollyDot

 

Tuban Bicara - Madu menjadi salah satu pilihan manusia untuk mengobati berbagai jenis penyakit, namun baru beberapa periode ini antiseptik dan antibakteri yang berasal dari madu bisa dijelaskan secara ilmiah.

Madu memiliki kandungan air yang rendah (larutan lewat jenuh), sehingga air yang berada di dalam sel mikroorganisme yang masuk ke madu akan keluar (efek osmotik) mengakibatkan selnya mengerut dan mati.

Baca Juga: Tips Melihat Madu Asli Atau Tidak

Namun, madu yang sudah tak murni lagi atau sudah dicampur gula, memiliki dampat negatif bagi kesehatan bila dikonsumsi jangka panjang.

Lantas bagaimana cara untuk membedakan madu murni atau madu campuran?

Untuk mendapatkan madu terbaik, cara-cara berikut bisa anda lakukan untuk mengetahui keaslian madu.

Baca Juga: Marquest Kembali Jalani Operasi Lengan Kanan

1. Tes ibu jari letakkan sedikit madu di ibu jari. Apakah madunya menetes atau menyebar ke permukaan lainnya? Jika hal ini terjadi, madu yang anda beli kemungkinan tidak murni. Ciri- ciri madu asli ialah teksturnya yang kental serta tidak berair. Selain itu, madu asli memiliki tekstur lengket, ketika menyentuh apapun akan menempel dan tidak menetes.

2. Tes air dengan sendok teh, ambil madu dan tuangkan ke dalam gelas berisi air. Madu palsu akan larut dalam air. Semenetara madu asli jika bercampur ke dalam air akan menjadi gumpalan dan mengendap di bagian bawah gelas.

Baca Juga: Serdy Ephy Fano dipecat oleh Bayangkara Solo FC

3. Tes kain putih dan kertas blotting coba tuangkan satu sendok madu ke atas kain putih atau kertas blotting. Madu palsu cenderung akan menembus kain atau kertas hingga meninggalkan noda. Sementara itu, madu asli tidak menembus kain atau kertas. Noda pun tidak tertinggal.

4. Tes bakar ciri madu asli lainnya yakni mudah terbakar. Walau demikian, jangan lakukan tes ini tanpa persiapan. Ambil korek api batang dan celupkan ke dalam madu. Jika ketika dinyalakan, batang korek api terbakar, maka madu yang menempel pada batangnya itu asli. Jika tidak, bisa jadi madu tersebut sudah dipalsukan dan mengandung zat tambahan yang tidak murni.

Baca Juga: Suarez Kembali Berlatih, Selepas Dinyatakan Negatif Covid-19

5. Tes sari cuka campurkan sedikit madu, air dan 2-3 tetes sari cuka. Jika berbusa, kemungkinan besar madu anda palsu. 6. Tes panas jika anda memanaskan madu murni, maka teksturnya akan berubah menjadi karamel dan tidak berbusa. Akan tetapi, jika madu palsu dipanaskan, teksturnya tidak berubah, hanya memanas layaknya air. Sebenarnya, anda bisa melihat perbedaan madu asli dan palsu hanya dengan mata telanjang saja. Seperti tekstur yang padat namun tetap lembut, juga aroma yang manis.***

Editor: Imam Sarozi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah