Wabup Tuban Tinjau Proyek JLS, Proses Pengkajian libatkan Polisi, Dishub, PUPR dan stakeholder

- 8 Desember 2020, 23:27 WIB
Wakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si., kembali meninjau pengerjaan proyek Jalan Lingkar Selatan (JLS)
Wakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si., kembali meninjau pengerjaan proyek Jalan Lingkar Selatan (JLS) /agus/doc tubankab.go.id/

Tuban BicaraWakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si., kembali meninjau pengerjaan proyek Jalan Lingkar Selatan (JLS) yang melintasi Kecamatan Semanding hingga ujung Kecamatan Tuban, Selasa (08/12).

Wabup mengungkapkan pembangunan JLS telah mencapai 95-96 persen. Saat ini proses tahapan finishing, yaitu pembersihan dan merapikan beberapa titik.

Lebih lanjut, proyek pembangunan JLS akan terbagi dalam 3 paket.

Pada paket 1 saat ini sudah selesai diaspal. Paket 2 tengah menyelesaikan persimpangan dan pemasangan gorong-gorong. Paket 3 sedang dikerjakan pengaspalan crossing dengan jalan desa.

Baca Juga: Reklamasi 104,41 Hektar  Lahan Pasca Tambang, Dukung Industri Berwawasan Lingkungan

Wabup mengatakan batas akhir waktu pengerjaan proyek JLS selesai 10 hari mendatang. Karenanya harus selesai 1 minggu sebelum batas waktu yang ditentukan. "Peninjauan kali ini untuk memastikan tahapan pengerjaan JLS yang dikerjakan sesuai perencanaan," ungkapnya.

Sebelum diresmikan dan dibuka untuk umum, sambung Wabup akan dilakukan proses pengkajian dengan melibatkan Forum Lalu Lintas Kabupaten Tuban. Pada kajian tersebut akan dibahas mengenai pengaturan arus lalu lintas dan rambu.

"Proses pengkajian akan melibatkan Polisi, Dishub, PUPR dan stakeholder terkait lainnya," sambungnya.

Baca Juga: Lewat Workshop Batik Painting, KBRI Paris Kenalkan Batik Indonesia ke Masyarakat Prancis

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: tubankab.go.id


Tags

Terkait

Terkini

x