MUSIM HUJAN! Bakmi Kuah Ini Cocok Buat Kamu, Berikut Resep Masakannya

- 24 Januari 2021, 18:58 WIB
Bakmi Jawa Jogja/
Bakmi Jawa Jogja/ /Sunti Melati//Instagram @bakmigk/

Tuban Bicara - Musim Hujan menjadikan cuaca sangat dingin. Di saat seperti ini sangatlah cocok untuk mencoba resep masakan yang murah, enak dan tentu juga bisa menghangatkan tubuhmu.

Nah, salah satu masakan yang wajib kalian coba adalah Bakmi Kuah. Selain mudah di dapatkan, resep Bakmi juga sangat mudah.

Berikut kita akan paparkan resep bakmi kuah, masakan murah dan enak yang cocok menemani saat musim hujan.

Baca Juga: Resep Masakan Enak dan Murah, Tumis Daun Pepaya Pedas Ikan Teri

Bahan :
- 2 bungkus mie instan
- 1 ikat sawi hijau
- Sayur kol
- 2 butir telur
- Air secukupnya
- 1 sdt kaldu bubuk
- Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu halus :
- 2 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah kemiri
- 1/2 sdt lada bubuk

Baca Juga: Resep Masakan Enak dan Murah : Nasi Goreng Rumahan spesial

Cara membuat :
- Rebus Mie dengan air mendidih sampai lunak, lalu angkat dan tiriskan
- Tumis bumbu sampai wangi, sisihkan dipinggir wajan. Lalu masukkan telur buat orak arik
- Tuangkan air secukupnya, sampai mendidih
- Masukkan Mie dan sayuran yang sudah di potong-potong sebelumnya dan kasih penyedap. 
- Icip rasanya, masak sampai matang
- Kasih toping irisan ayam goreng, taburan bawang dan kerupuk
- Bakmi kuah spesial sudah siap disantap.***

Editor: M Anas Mahfudhi


Tags

Terkait

Terkini

x