Amunisi Baru Di Miliki Timnas Indonesia U-19, Kelana Noah mahessa: Merasa Nyaman Dengan Tim-nya

- 5 Januari 2021, 22:07 WIB
Pemain keturunan Jerman, Kelana saat game internal bersama Timnas U-19 di Spanyol
Pemain keturunan Jerman, Kelana saat game internal bersama Timnas U-19 di Spanyol /PSSI.org/

Tuban Bicara - Amunisi baru Kelana Mahessa Noah yang sebelumnya pernah ikut TC di Kroasia pada akhir tahun lalu, kali ini debut bersama Tim Nasional Indonesia U-19. Noah merupakan pemain keturunan Jerman dan ia juga  sudah bergabung dalam pemusatan latihan (TC) di Spanyol sejak Minggu.

"Ya saya senang dan bangga dapat kembali bergabung bersama timnas U-19 usai sebelumnya ikut TC saat di Kroasia lalu. Saya dalam kondisi baik dan tidak masalah dalam kebugaran," kata Noah.

Baca Juga: Tersangka Korupsi, Di Geluti Mantan Pejabat BPN Senilai Rp 1,4 Triliun?

Baca Juga: Lirik dan Chord Kunci Gitar Wali Emang Dasar

Setelah bergabung, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu langsung ambil bagian dalam gim internal yang digelar keesokan harinya.

Pada sesi gim internal, ia mampu menunjukkan kualitasnya melalui sodoran umpan-umpan matang. Seperti saat di Kroasia, Kelana juga tidak canggung untuk berbaur dengan rekan-rekan setim lainnya meski baru bergabung.

Baca Juga: Wow! 8 Weton Istri Pembawa Rezeki Menurut Primbon Jawa, Apakah istri Anda salah satunya?

Baca Juga: Ibnu Battuta, Sang Penjelajah Dunia

"Saya bertekad untuk memberikan yang terbaik selama TC ini. Tentu saya harus selalu bekerja keras dan berjuang demi sebuah tempat di timnas Indonesia," ujar pemain asal klub Bonner SC tersebut. Dikutip Tuban Bicara dari Antaranews

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: ANTARANEWS


Tags

Terkait

Terkini

x