Abdah dan Aminah Sosok Perempuan yang Tinggi Kedudukan Spiritual dan Ilmu Agamanya

- 3 Februari 2021, 12:43 WIB
Abdah dan Aminah Sosok Perempuan yang Tinggi Kedudukan Spiritual dan Ilmu Agamanya
Abdah dan Aminah Sosok Perempuan yang Tinggi Kedudukan Spiritual dan Ilmu Agamanya /Pixabay.com/

Aminah binti Ahmad sebenarnya sedang mengajarkan qana’ah kepada manusia, terutama orang-orang yang selalu merasa kurang, bahwa qana’ah memperkaya hati manusia, dan meluaskan ruangannya.

Singkatnya, dengan qana’ah dan ridha, hati manusia, meskipun ia fakir, akan tetap hidup (optimis). Persangkaannya akan selalu baik (husnudhan).

Baca Juga: Doa Agar Terhindar Dari Mimpi Buruk, dan Terhindar dari Rasa Was-was

Daya kreatifnya tidak akan mati. Depresi dan frustasi akan jauh darinya. Tidak mudah dimatikan oleh keputus-asaan, apalagi sampai menyalahkan Tuhan. Lagi pula, Allah memberikan garis start yang sama untuk semua manusia. Dikutip dari islam.nu.go.id.

Di lain waktu, saudara perempuannya yang lain, ‘Abdah binti Ahmad, mengurai efek zuhud terhadap pengamalnya. Ia berkata:

“Zuhud itu mendatangkan kenyamanan dalam hati, dan kedermawanan jiwa dengan harta” (Imam Abu Abdurrahman Muhammad bin al-Husain al-Sulami, Thabaqât al-Shûfiyyah wa Yalîhi Dzikr al-Niswah al-Muta’abbidât al-Shûfiyyât, h. 412).

Baca Juga: Doa Yang Diajarkan Nabi Ketika Mengalami Kesulitan

Zuhud adalah ilmu rasa. Dibutuhkan pelatihan dan pendidikan panjang untuk mengamalkannya.

Bagi para pengamalnya yang telah akrab, zuhud menyamankan hati mereka, dan mendermawankan jiwa mereka.

Zuhud juga mendatangkan kedermawanan diri. Seorang zahid telah mendidik hatinya untuk lebih jernih dan kuat.

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: islam.nu.or.id


Tags

Terkait

Terkini