Menlu RI Pastikan PBB Distribusi Vaksin Harus Adil

- 6 Desember 2020, 13:08 WIB
Menlu RI Retno Marsudi.*
Menlu RI Retno Marsudi.* /Kementerian Luar Negeri RI

Tuban Bicara - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi, mengatakan ditemukanya vaksin Covid-19 bukan akhir perjuangan. Namun memastikan vaksin tersebut dapat diakses dengan adil.

“Ditemukannya vaksin bukanlah akhir dari tantangan. Tugas kita berikutnya adalah memastikan vaksin dapat diakses dan didistribukan dengan adil bagi semua," tegas Menlu, pada Sesi Khusus Sidang Majelis Umum PBB untuk menanggapi Pandemi Covid-19 yang diselenggarakan secara virtual dari New York tanggal 3-4 Desember 2020.

Menlu Retno menambahkan PBB harus memastikan penyebaran vaksin bisa merata.

Baca Juga: Masa Pandami, Kemenpora Gagas Youth Fun Juggling Competition, 'Main Bola Yuk'

Sebab banyak negara, utamanya negara berkembang, memiliki keterbatasan kapasitas dalam produksi dan distribusi vaksin.

“PBB harus mampu membantu negara-negara anggotanya meningkatkan kapasitas distribusi vaksin, baik terkait infrastruktur maupun kapasitas sumber daya manusia," imbuhnya. dikutip tubanbicara dari laman resmi kemlu.go.id.

Lebih lanjut, Menlu Retno juga utarakan 3 hal yang perlu dilakukan oleh dunia internasional. Pertama, menterjemahkan komitmen politik ke dalam langkah nyata.

Baca Juga: Hadapi Pilkada Serentak, DPR Tinjau Kesiapan Aparat Penegak Hukum

Kedua, memperkuat kapasitas industri kesehatan di setiap negara. Ketiga, terus memperkuat tata kesehatan global.

WHO tidak sempurna, tapi tetap merupakan pilihan terbaik yang dunia punya untuk mengkordinasikan upaya melawan pandemi. Seluruh negara harus membantu penguatan kapasitas WHO.

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: kemlu.go.id


Tags

Terkait

Terkini

x