Wujud Kolaborasi Dunia Industri dan Pendidikan Tinggi, Kemdikbud Akan Luncurkan Platform Kedaireka

- 8 Desember 2020, 08:28 WIB
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) , Nadiem  Makarim
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) , Nadiem Makarim /instagram @nadiemmakarim/

 

Tuban Bicara - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) melalui Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi akan meluncurkan Platform Kedaireka pada tanggal 12 Desember 2020 mendatang.

Ditjen Dikti, Nizam mengungkapkan dunia usaha dan pendidikan dapat berjalan beriringan. Karena tanpa adanya sinergi antara dunia kerja dan pendidikan tinggi maka akan terjadi tautan yang hilang (broken link).

“Tanpa adanya kolaborasi yang intensif antara dunia kerja dengan dunia pendidikan tinggi, maka tidak akan terciptanya hasil maksimal jika masing-masing pihak berjalan secara individu. Hal tersebut yang mendasari lahirnya platform Kedaireka,” ujar Nizam. Pada press conference Grand Launching platform Kedaireka yang diselenggarakan oleh Ditjen Dikti Kemendikbud RI, Jakarta. Senin (7/12).

Baca Juga: Daftar Penerima Bantuan BPUM Lengkap Desember 2020, Cek di Link Banpres BLT UMKM Eform BRI

Ditjen Nizam manambahkan, upaya tersebut dalam rangka meningkatkan kreativitas pada perguruan tinggi untuk memecahkan permasalahan-permasalahan yang ada pada dunia kerja.

“Kedaireka adalah platform untuk membangun optimisme antara dunia kerja yang memiliki berbagai masalah dan kebutuhan, dan dapat bertemu dengan dunia pendidikan tinggi yang memiliki berbagai solusi untuk masalah tersebut,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Ditjen Nizam berharap dengan adanya hubungan keterkaitan antara kampus dengan dunia industri, maka akan ada keterikatan antara riset reka cipta di perguruan tinggi dengan industri dan kebutuhan masyarakat, sehingga dampak kebermanfaatan bagi masyarakat dapat terwujud dengan semangat gotong royong inovator, industri, pemerintah, media, dan komunitas.

Baca Juga: Terkait Otak di Balik Penangkapan Menteri KKP, Danny Pomanto Laporkan Oknum Penyebar Rekaman

“Kedaireka ini merupakan platform untuk membangun inovasi menjadi karya yang akan meningkatkan daya ungkit industri. Sehingga diharapkan kebutuhan di dunia industri akan terhubung dengan kompetensi-kompetensi yang dimiliki oleh pendidikan tinggi,” jelasnya. Dikutip Tuban Bicara dari laman resmi kemdikbud.go.id.

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: kemdikbud.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x