Puluhan Juta Vaksin AstraZeneca Akan Dikirim ke indonesia Kuartal I 2021

- 3 Februari 2021, 19:40 WIB
Ilustrasi vaksin buatan Bio Farma
Ilustrasi vaksin buatan Bio Farma /PIXABAY/torstensimon

Nadia menambahkan, Vaksin AstraZeneca dapat digunakan untuk memvaksinasi penduduk usia 60 tahun ke atas.

Baca Juga: Soal Kudeta Myanmar atas Rohingnya, PBB: Mereka Tidak Dapat Bergerak Bebas

“Vaksin AstraZeneca adalah salah satu vaksin yang dapat digunakan pada usia 60 tahun ke atas yang kita ketahui di mana kelompok ini memiliki angka kematian tertinggi,” ujarnya.

Pengadaan vaksin melalui skema GAVI ini sifatnya gratis untuk pemerataan akses negara miskin dan berkembang mendapatkan vaksin COVID-19.

Vaksin dari GAVI akan melengkapi kebutuhan program vaksinasi COVID-19 untuk sekitar 181,5 juta penduduk Indonesia yang dianggap memenuhi syarat mengikuti program ini.

Baca Juga: Hadir Dengan Fitur Baru, Simak Cara Mudah Dapatkan NPWP Elektronik

Indonesia telah mendapatkan komitmen dan opsi untuk mendatangkan sebesar 663 juta dosis vaksin dari berbagai sumber, seperti AstraZeneca dari Inggris, Sinovac dari Tiongkok, Novavax dari Amerika Serikat dan Kanada, dan Pfizer dari Amerika Serikat.

***

 

 

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: Kemenkes


Tags

Terkait

Terkini