Amien Rais Beberkan Alasan Tak Pernah Absen Kritik Presiden Jokowi

- 27 Desember 2020, 22:06 WIB
Amien Rais (kiri) dan Jokowi (kanan)
Amien Rais (kiri) dan Jokowi (kanan) /sumeber instagram@amienraisofficial dan @jokowi

Karenanya, Amien selalu mengarahkan kritik, komentar, masukan, dan wanti-wanti kepada presiden.

Dia menyatakan bahwa dirinya tidak mau buang-buang waktu dengan memberikan kritik koreksi kepada kementerian, Dirjen, atau yang lainnya.

"Saya langsung kepada sumbernya, yaitu sekarang ini disebutnya Lurah Indonesia. Jadi sekali lagi tidak ada kebencian kepada seseorang atau suatu kaum itu dilarang dengan tegas di dalam Al-Quran," katanya.

Amien mengungkapkan kalau dirinya membaca Al-Quran setiap hari, dan dia juga mengutip surat Al-Maidah ayat 8 yang memiliki arti:

Baca Juga: Habib Rizieq Rela Serahkan Pesantren Megamendung, Ini Syarat yang Harus Dibayar Pemerintah

"Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adil lah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan."

Menurutnya itu masuk akal, karena kalau kita berkoar-koar perihal keadilan tapi ternyata benci pada suatu kaum maka itu menjadi batal dan tidak ada gunanya.

Karena itu dia mengajak semua pihak untuk berlaku adil. Selain itu, Amien mohon untuk dimengerti, karena ketika dia mengarahkan kritik dan koreksi itu bukan karena asal bunyi.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Presiden Tak Mungkin Batalkan Jatah di Kemensos: Risma Juga PDIP Kan Jadi Curiga

"Saya bukan Asbun (Asal Bunyi), kalau saya nulis juga bukan Astul (Asal Tulis), insya Allah bertanggung jawab. Ada didukung fakta, data yang selalu saya timbang dahulu bobot kebenarannya dan lain-lain," katanya.

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi


Tags

Terkait

Terkini