Begini Tantangan Akmil bagi TNI di Masa Depan

- 4 Desember 2020, 10:21 WIB
Ilustrasi TNI.
Ilustrasi TNI. /Situs Resmi Sekretariat Kabinet (Setkab)/Humas Setkab/

Politisi dapil Sumatera Utara I ini menjabarkan, visi institusi Akmil adalah menjadikan Akademi Militer sebagai Center of Excellence yang dapat mewujudkan hasil didik yang profesional dan dicintai rakyat.

Baca Juga: Pemerintah Perketat Prokes di Destinasi Wisata

Tentunya, dalam melaksanakan visi tersebut, ada suatu sistem yang harus terpelihara sebagaimana mestinya.  

“Sistem ini bukan hanya sistem yang melibatkan Akmil sebagai bagian dari institusi negara namun juga secara khusus bagaimana Akmil dapat menjalankan fungsi akademisi yang berperan untuk menghasilkan taruna atau taruni andalan bangsa sekaligus memperhatikan peran tenaga pendidik di dalamnya. Harapannya, sistem yang baik akan secara komprehensif melahirkan taruna dan taruni bangsa yang kelak akan dengan segenap hati melindungi wilayah Pertahanan NKRI,” tukasnya.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayjen TNI Totok Imam Santoso berharap, dengan kedatangan kunjungan tim kunspek Komisi I DPR RI ini akan mendapatkan solusi dari kendala yang ada di Akmil-Magelang, dalam menciptakan ekosistem TNI yang berintegritas tinggi, moral yang baik dan memiliki loyalitas tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dikutip Tuban Bicara melalui dpr.go.id.***

 

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: dpr.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah