Sinopsis Love Story The Series 14 Januari Malam Ini: Kisah Cinta dikeluarga Yang Berseteru, Bisakah?

- 14 Januari 2021, 16:30 WIB
Sinetron Love Story bertabur bintang.
Sinetron Love Story bertabur bintang. /SCTV

Tuban Bicara - Kisah sinetron Love Story The Series makin hari semakin menarik untuk kita simak, walaupun akan hadir sinetron-sinetron terbaru di tanah air namun belum bisa menggeser posisi sinetron Love Story The Series yang tayang di SCTV setiap hari pukul 20.00 WIB.

SCTV tak henti-hentinya melahirkan sinetron-sinetron yang sukses memikat hati para penonton. Pasca selesai dengan sinetron Cinta Mulia dan Cinta Nikita, SCTV kembali menghadirkan sinetron berjudul Love Story The Series sebagai unggulan terbarunya.

Menggantikan sinetron Anak Band, Love Story The Series hadir untuk menghibur dengan kisah yang asmara antara dua insan yang berada dalam keluarga yang berseteru.

Sinetron yang diproduksi oleh SinemArt ini diarahkan langsung oleh sutradara Gita Djun. Sebelumnya ia juga menggarap sederet judul sinetron seperti Anak Band dan Samudra Cinta.

Kali ini aktor kharismatik yang dulu berperan sebagai Arka di Anugerah Cinta, Giorgino Abraham dipilih sebagai aktor utama laki-laki bernama Ken.

Berikut bocoran sinopsis sinetron Love Story The Series edisi Kamis, 14 Januari 2021 tayang malam ini mulai pukul 20.00 WIB hanya di SCTV.

Diceritakan Ken jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Maudy (Yasmin Napper). Meski awalnya Maudy tidak menyukai Ken, perasaannya kemudian berubah ketika Ken menyelamatkannya dari kecelakaan yang menimpanya.

Diketahui, sinetron Love Story The Series juga menampilkan sederet aktor dan aktris pendukung di antaranya yakni Anjasmara, Dylan Carr, Leo Consul, Ersya Aurelia, Nabila Atmaja, dan masih banyak lagi.

Hubungan mereka berjalan baik. Ayah Maudy, Argadana (Anjasmara) sangat berterimakasih kepada Ken. Sementara ayah Ken, Wilantara (Fathir Muchtar) juga merestui hubungan mereka.

Sampai akhirnya rahasia besar terungkap. Ternyata keluarga keduanya merupakan musuh bebuyutan sejak lama.

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah