20 Mei 2022 Hari Apa? Inilah Contoh Teks MC Pembawa Acara TERBARU untuk Memperingati Hari Kebangkitan Nasional

- 19 Mei 2022, 16:54 WIB
20 Mei 2022 Hari Apa? Berikut Contoh Teks MC Pembawa Acara yang Cocok untuk Memperingati Kebangkitan Nasional
20 Mei 2022 Hari Apa? Berikut Contoh Teks MC Pembawa Acara yang Cocok untuk Memperingati Kebangkitan Nasional /Pixabay.com/Fun4All

TUBANBICARA.com - Tanggal 20 Mei 2022 hari apa, dan apa hari libur? simak informasi penting berikut ini.

20 Mei 2022 hari apa, apa hari libur? ternyata berdasarkan informasi penting pada tanggal tersebut ditetapkan sebagai Hari Kebangkitan Nasional.

Tentunya 20 Mei 2022 ditetapkan sebagai Hari Kebangkitan Nasional berdasarkan uraian sejarah hari tersebut.

Meskipun 20 Mei 2022 ditetapkan sebagai Hari Kebangkitan Nasional namun tanggal tersebut bukan hari libur.

Sehingga 20 Mei 2022 hanya diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional dalam peristiwa sejarah Indonesia.

Baca Juga: SIARAN LANGSUNG Indonesia vs Thailand, Semifinal Sepakbola SEA Games 2021 Sore Ini, Kamis 19 Mei 2022

Diketahui, Hari Kebangkitan Nasional yang lebih dikenal dengan Harkitnas jatuh pada 20 Mei merupakan hari lahirnya organisasi Boedi Utomo.

Instansi pemerintahan dan lembaga pendidikan biasanya akan mengadakan acara untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional.

Dalam acara peringatan Hari Kebangkitan Nasional akan ada MC atau pembawa acara yang membawakan acara dari awal sampai akhir penutupan acara.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 19 Mei 2022: Dikasih Pelukan Hangat Andin Malah di Caci Maki Elsa Kenapa?


Agar pembawa acara atau MC dapat membawakan dengan lancar, diperlukan contoh teks MC Hari Kebangkitan Nasional untuk dijadikan sebagai acuan.


Dilansir TUBAN BICARA dari video yang berjudul "Belajar Menjadi Master of Ceremony (MC) Hari Kebangkitan Nasional", yang tayang di kanal YouTube Nur Reza Apriliya pada 5 April 2021, berikut adalah contoh teks MC Hari Kebangkitan Nasional atau Harkitnas lengkap dengan susunan acara.

Baca Juga: GRATIS! Inilah Link LIve Streaming dan Jadwal Timnas Indonesia Vs Thailand Semifinal SEA Games 2021

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Karena pada pagi hari yang cerah ini kita bisa berkumpul di lapangan yang luas ini dalam keadaan sehat wal afiat tanpa ada halangan suatu apapun dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional.

Terima kasih kami ucapkan kepada bapak-bapak ibu-ibu sekalian dan para siswa-siswi Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas Sekecamatan (sebutkan nama tempat) yang hadir di sini.

Kami sadar bahwa acara ini tidak akan bisa berjalan tanpa kehadiran dan peran serta bapak-bapak ibu-ibu dan saudara-saudara sekalian.

Baca Juga: Viral KKN di Desa Penari, Ternyata 3 Weton Ini yang Dianggap Paling Sakral dan Bisa Didampingi Khodam Leluhur

Namun sebelumnya izinkan saya di sini untuk membacakan beberapa rangkaian acara yang akan kita mulai bersama-sama.

Pada kesempatan kali ini saya akan membacakan susunan acaranya:
Pertama pembukaan
Kedua sambutan
Ketiga menyanyikan lagu Bangun pemudi-pemuda
Keempat istirahat
Kelima ceramah dan
Terakhir penutup

Baca Juga: Singgung Judul Lagu Satru 3 Plagiat : Denny Caknan Bicara Bagaimana Cara Menghargai Kreatifitas dan Proses


Untuk memulai acara ini marilah terlebih dahulu membukanya dengan berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan kita masing-masing, berdoa mulai.


Terimakasih setelah terbacanya doa tadi mudah-mudahan kita akan diberi banyak kemudahan dan kelancaran Amin.

Acara selanjutnya yaitu sambutan. Adapun sambutan tersebut akan disampaikan oleh bapak camat, kepada bapak (sebutkan nama) kami persilahkan.

Baca Juga: KLIK DI SINI! Inilah Link Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2022, Gratis dan Jangan Sampai Ketinggalan

Terimakasih kami haturkan kepada bapak (sebutkan nama) selaku pemimpin Kecamatan (sebutkan nama tempat) yang sudah bersedia untuk menyampaikan sepatah dua patah kata.

Setelah ini kita semua memasuki acara berikutnya yaitu menyanyikan lagu wajib dengan judul Bangun Pemuda Pemudi yang akan dipimpin oleh (Sebutkan nama).

Kepada (Sebutkan nama) kami persilahkan menempati tempat yang telah kami sediakan. Kami mohon kerjasamanya kepada para hadirin sekalian untuk berdiri sejenak.

Baca Juga: Berita Buruk! Crypto Crash Terbaru: Harga Bitcoin, Solana, Etherium, Cardano, DOGE, DOT, AVAX Jatuh 9 Persen

Terima kasih para hadirin dipersilakan duduk kembali.

Demikian tadi telah kita dengarkan bersama-sama lagu nasional bangun pemuda pemudi. Semoga bisa membangkitkan semangat kita semua khususnya para pemuda pemudi untuk berjuang mengisi kemerdekaan.

Acara selanjutnya adalah istirahat kepada para hadirin kami persilahkan untuk menikmati hidangan yang telah dibagikan oleh panitia dengan terlebih dahulu berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

Baca Juga: Profil Biografi Lengkap Anies Baswedan Gubernur DKI Jakarta, Prestasi Pendidikan hingga Disebut Capres 2024

Selamat menikmati. Tanpa mengurangi kenikmatan para hadirin sekalian dalam menikmati hidangan yang telah kami sajikan, marilah kita berlanjut ke acara berikutnya yaitu
ceramah.

Yang akan disampaikan oleh (Sebutkan nama) selaku ketua bagian kepemudaan dan kesiswaan (sebutkan Instansi) kepada beliau kami persilahkan.

Terimakasih kami ucapkan kepada (Sebutkan nama) yang telah berkenan memberikan banyak sekali informasi mengenai kepemudaan.

Baca Juga: Contoh Teks MC atau Pembaca Acara Pernikahan dengan Bahasa Jawa Krama Inggil

Semoga apa yang tadi beliau sampaikan bisa bermanfaat untuk kita semua amin.

Para hadirin sekalian yang saya banggakan demikianlah tadi telah kita lewati bersama acara demi acara dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional.

Akhirnya tidak terasa kita telah di penghujung acara. Marilah acara ini kita tutup bersama-sama dengan berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan kita masing-masing, berdoa mulai.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 19 Mei 2022: Dikasih Pelukan Hangat Andin Malah di Caci Maki Elsa Kenapa?


Saya (Sebutkan nama) selaku pembawa acara mohon diri dan minta maaf bila dalam pembawaan acara ini banyak sekali perkataan dan tingkah laku saya yang mungkin menyinggung hati para hadirin sekalian.

Terima kasih atas perhatiannya

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Demikian teks MC Hari Kebangkitan Nasional lengkap dengan susunan acaranya.

 

***

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: YouTube


Tags

Terkait

Terkini

x