Pastikan Peserta Didik Aman Selama Pembelajaran Daring, Kemendikbud Sediakan Psikolog

- 9 Februari 2021, 22:55 WIB
Ilustrasi Pembelajaran secara daring.
Ilustrasi Pembelajaran secara daring. /Pixabay/jmexclusives/

Program tersebut dicanangkan oleh Mendikbud Nadiem Makarim pekan lalu, dan akan menjadi prioritas. Program terkait digitalisasi lainnya dari Kemendikbud adalah pembuatan platform pembelajaran, dengan bagian Pusat Data dan Informasi yang ada di Kementerian sebagai penanggungjawab. Dikutip dari Antara.

Baca Juga: Ramalan zodiak 10 Februari 2021, Ini Yang Harus Dilakukan Sagitarius Agar Tidak Bosan!


Namun, secara teknis, materi pembelajaran akan disuplai oleh masing-masing direktorat, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah, Sekolah Menengah Atas dan seterusnya untuk memenuhi kebutuhan para peserta didik dalam platform.

Sementara itu, kembali pada isu keamanan dalam berinternet, Maulani mengatakan Kemendikbud, khususnya direktorat Sekolah Menengah Pertama, telah mengeluarkan buku panduan terkait cara berkomunikasi yang efektif dan cara memanfaatkan digital dengan baik dan benar.


Lebih lanjut Maulani menjelaskan, Kemendikbud juga mengeluarkan produk-produk, seperti animasi terkait digitalisasi, dan juga infografis dan poster yang disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik.

Baca Juga: Ramalan zodiak 10 Februari 2021, Saat Malam hari Scorpio Sangat Cocok Untuk Beromansa Bersama Pasangan

"Informasi yang kami sampaikan itu dibuat sedemikian rupa, cheerful, colorful, sehingga anak-anak itu nantinya bisa membaca dan memahaminya dengan lebih mudah," pungkas Maulani.

***

 

 

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x