TUBANBICARA.com - Prediksi pertandingan leg pertama Liga Champions Liverpool kontra Villarreal akan berlangsung sengit.
Pasalnya kedua Tim sama-sama punya ambisi untuk meraih gelar juara, dan rekor kedua Tim dalam laga terakhir patut diacungi jempol.
Laga yang nantinya akan digelar di Stadion Anfield ini dapat disaksikan melalui siaran langsung di SCTV dan live streaming Vidio pada Kamis, 28 April 2022, dengan jam tayang pukul 02.00 WIB.
Baca Juga: Hasil Liga Champions 27 April 2022: Banjir Gol, The Citizens Pecundangi Los Blanacos 4-3
Pada laga kali ini Liverpool berhasil mencapai babak semifinal di tiga turnamen berbeda dalam satu musim.
Selain Liga Champions, ada FA Cup dan Piala Liga yang sukses dilalui The Reds hingga menembus partai puncak. Pencapaian ini belum pernah dialami Liverpool pada sebelum-sebelumnya.
Sementara bagi tim sebelah Villarreal, laju mereka di babak empat besar ini rasanya mengulangi pencapaian tahun 2006.Baca Juga: Sah! Manchester City Bantai Real Madrid 4-3
Waktu itu, mereka gagal bermain di partai puncak karena takluk oleh Arsenal. Duel melawan Liverpool akan kembali menguji sejauh mana Villarreal dapat memberikan kejutan di turnamen kali ini.***