Hasil Liga Champions 27 April 2022: 7 Gol tercipta,  Manchester City Pecundangi Real Madrid

- 27 April 2022, 04:53 WIB
Hasil Liga Champions 27 April 2022: 7 Gol tercipta,  Manchester City Pecundangi Real Madrid
Hasil Liga Champions 27 April 2022: 7 Gol tercipta,  Manchester City Pecundangi Real Madrid / Instagram.com/@championsleague

TUBANBICARA.com - Semifinal Liga Champions yang mempertemukan antara Manchester City dengan Real Madrid menciptakan 7 gol.

Manchester City berhasil pecundangi Real Madrid dengan skor 4-3 pada leg pertama semifinal liga champions, di Etihad Stadion, Rabu 27 April 2022.

Baru saja peluit pertama dibunyikan De Bruyne sudah mencetak gol pertama untuk Manchester City.

Baca Juga: Hasil Liga Champions 27 April 2022: Banjir Gol,  The Citizens Pecundangi Los Blanacos 4-3

Tandukan De Bruyne membuat Manchester City unggul sementara atas Real Madrid, kedudukan sementara 1-0.

Kembali Manchester City menambahkan keunggulannya pada menit ke-11. Lewat umpan cantik disambut baik Gabriel Jesus dengan satu kali sentuhan.

Gol kedua tercipta untuk Manchester City ke gawang Real Madrid. Mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Baca Juga: Sah! Manchester City Bantai Real Madrid 4-3

Gol ketiga Manchester City dicetak oleh P. Foden di menit 53, sehingga membuat Real Madrid tertinggal 3-1.

Sedangkan Real Madrid mencetak gol melalui Karim Benzema,

Dengan gol tersebut, Karim Benzema berpeluang menjadi top skor di liga champions.

Baca Juga: Sedang Tayang! Berjalan Sengit, Manchester City Ungguli Real Madrid dengan Skor 4-2 di Menit 74

Di menit ke 55, Real Madrid kembali mencetak gol yang dilesakkan oleh Vinicius Junior ke gawang Man City.  

Kedudukan pun berubah menjadi 3 untuk Man city dan 2 untuk Real Madrid.

Namun, di Menit ke 74 B Silva mencantumkan nama di papan skor untuk Man City sehingga mampu Pecundangi Real Madrid dengan skor 4-2.

Baca Juga: Sedang Berlangsung! Real Madrid Tertinggal 3-1, Man City Masih Terus Bombardir Pertahanan Los Blancos

Meskipun begitu, Real Madrid mampu membalas gol Man City tersebut dengan gol yang dilesakkan Karim Benzema melalui titik putih, setelah wasit Istan Kovacs memberikan hadiah pinalti di menit ke-82.

Man City kembali berusaha mencetak gol lagi, akan tetapi peluang demi peluang tidak dapat dikonversikan menjadi gol.  

Sebelumnya, Dikutip TUBANBICARA.com dari Sportsmole, Manchester City lolos ke semifinal usai mengalahkan Atletico Madrid dengan kemenangan agregat 1-0.

Baca Juga: Link Live Streaming Gratis dan Prediksi Skor Semifinal Liga Champions 27 April 2022: Man City vs Real Madrid

Susunan pemain Manchester City vs Real Madrid

Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Kyle Walker, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Oleksandr Zinchenko; Bernardo Silva, Rodri, Kevin De Bruyne; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Raheem Sterling.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Eder Militao, Nacho Fernandez, Marcelo; Toni Kroos, Eduardo Camavinga, Luka Modric; Federico Valverde, Karim Benzema, Vinicius Junior.

***

Editor: M Anas Mahfudhi

Sumber: Sportsmole


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah