Rekonstruksi 53 Adegan Penembakan Anggota FPI, Begini Hasilnya

- 14 Desember 2020, 09:46 WIB
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuono (tengah) ketika memberikan keterangan terkait hoax penyerangan petugas di tol Cikmapek.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuono (tengah) ketika memberikan keterangan terkait hoax penyerangan petugas di tol Cikmapek. /Instagram/@divisihumaspolri

 

Tuban BicaraTragedi di Tol Jakarta-Cikampek wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, yang menewaskan enam anggota FPI, Mabes Polri menggelar rekonstruksi 53 adegan, Senin.

Rekronstruksi tersebut berlangsung selama lebih dari empat jam, mulai pukul 00.35 hingga sekitar 4.30 WIB.  Rekonstruksi merupakan hasil dari berita acara pemeriksaan, petunjuk dan olah tempat kejadian perkara.

Dalam Proses rekonstruksi tersebut, mendapat pengawalan dari ratusan personel kepolisian dari Polres Karawang, Polda Jabar dan Polda Metro Jaya. 

Baca Juga: Sebut HRS Taat Kukum, Muannas Alaidid Sentil Fadli Zon: Jangan Jadi Kompo Meleduk, Kasian Beliau

Baca Juga: Harga Vaksin Belum Jelas, Pemerintah Himbau Masyarakat Tunggu Pengumuman Resmi

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono, usai kegiatan rekonstruksi di Kilometer 50 jalan Tol Jakarta-Cikampek, mengatakan, rekonstruksi dilaksanakan dengan membagi empat titik lokasi kejadian.

Ia mengatakan, sesuai dengan adegan yang dilakukan dalam rekonstruksi, sejak di titik pertama lokasi kejadian petugas sudah dihadang dan mendapat serangan dari kelompok FPI.

Petugas berusaha membela diri, mereka terus menyerang hingga akhirnya terjadi baku tembak seperti yang terjadi dalam adegan rekonstruksi di titik kedua lokasi kejadian.

Setelah terjadi baku tembak, kelompok orang itu kabur masuk jalan Tol Jakarta-Cikampek dan akhirnya bisa dibekuk di rest area Kilometer 50 jalan Tol Jakarta-Cikampek, seperti adegan dalam rekonstruksi di titik ketiga.

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: Antaranews.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x