Diserang Netizen Karena Cuitannya, Henry Subiakto: Kapan Ya Bangsa Ini Tidak Sensitif

- 6 Februari 2021, 20:51 WIB
Staf Ahli Menkominfo, Henry Subiakto.
Staf Ahli Menkominfo, Henry Subiakto. /Dok. Kemenkominfo.


Tuban Bicara - Salah seorang Staf Kominfo, Henry Subiakto menjadi bulan-bulanan netizen akibat dari cuitannya yang menyindir sosok tak tamat sekolah dan kini tengah bermanuver ke dunia politik.

Dalam postingannya yang diunggah pada Kamis, 4 Februari 2021, Henry Subiakto mengatakan kepada netizen bahwa Ia hanya seorang Dosen mata kuliah Komunikasi Politik, sehingga menurutnya sah-sah saja jika membuat status yang berisi pendapat pribadi dengan sedikit penilaian.

“Saya ini dosen mata kuliah Komunikasi Politik, mosok tidak boleh buat status yang isinya pendapat pribadi dengan sedikit menilai?,” posting Henry Subiakto melalui akun Twitternya @henrysubiakto sebagaimana yang dilansir Tuban Bicara, pada Kamis, (04/02).

Baca Juga: Menteri Agama, Gus Yaqut Imbau Masyarakat Agar Rayakan Imlek dengan Sederhana

Baca Juga: Sebut Dirinya Bukan Anggota FPI, Haikal Hassan Disebut Pengecut Oleh Ferdinand Hutahaean

Lebih lanjutnya, Ia juga mengungkapkan bahwa lantaran karena cuitannya tersebut Ia dituduh iri, hingga disebut buzzer dan seorang penjilat.

"Sampai dibilang iri, buzzer, menjilat dan lain-lain he he,” imbuh Henry Subiakto.

Di akhir cuitannya, Henry Subiakto kemudian mempertanyakan tentang kapan warganet Indonesia tidak sensitif dengan pendapat orang lain, karena menurutnya jika memang tidak setuju maka tinggal tulis saja pendapat yang berbeda.

Baca Juga: Netizen Bertanya Terkait Masjid Asmaul Husna, Ridwan Kamil: Saya Jawab Ada di Gading Serpong, Tangerang

Baca Juga: Dukung Program Vaksinasi Kemenkes, Ketua KPU: Ini Adalah Agenda Nasional

Halaman:

Editor: Imam Sarozi


Tags

Terkait

Terkini

x