Update! Penerima KIS Juga Bisa Dapat Bansos

- 9 Januari 2021, 17:04 WIB
Kartu KIS
Kartu KIS /Tim PR Tuban Bicara/

Tuban Bicara - Kabar gembira bagi Anda penerima  Kartu Indonesia Sehat (KIS) sekarang bisa dapatkan bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah mengingatkan bahwa bantuan tersebut bisa digunakan sebaik-baiknya untuk keperluan rumah tangga dan kesehatan.

Penerima KIS dapat menerima bantuan berupa BST. Hal ini dikarenakan BST diperuntukan untuk masyarakat di luar penerima PKH dan BPNT.

Bantuan tersebut diberikan kepada pemilik KIS. sebagai Penerima Bantuan Iuran PBI yang masuk dalam data terpadu kesejahteraan sosial (dtks) Kemensos.

Baca Juga: Info Terbaru! Berikut Syarat Daftar Kartu Prakerja Tahun 2021

Baca Juga: Pramugari Asal Filipina Diduga Tewas Diperkosa 11 Pria, Cek Faktanya Bikin Merinding

Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Kemensos

Adhy Karyono mengatakan, bantuan Rp 300.000 disalurkan kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"Penerima BST adalah di luar penerima PKH dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), syaratnya ya peserta tidak boleh menerima PKH dan BPNT," ujarnya. Dikutip dari Rembang Bicara.

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: Rembang Bicara


Tags

Terkait

Terkini

x