Berubah Jadi Front Persatuan Islam, Ngabalin: Apapun Namamu, Tak Ada Tempat Bagi Ormas Intoleran!

- 3 Januari 2021, 09:36 WIB
Ali Mochtar Ngabalin.
Ali Mochtar Ngabalin. /Twitter.com/@MochtarAli

Tuban Bicara - Pembubaran ormas Front Pembela Islam yang kini bertransformasi menjadi Front Persatuan Islam rupanya masih menjadi polemik bagi sejumlah tokoh.

Hal itu dikritisi Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Ali Mochtar Ngabalin. Ngabalin menanggapi pendeklarasian Front Persatuan Islam oleh sejumlah tokoh-tokoh eks Front Pembela Islam dilarang pemerintah.

Ngabalin menyebut tak ada tempat di negeri ini untuk Front Persatuan Islam karena dinilai hanya berkamuflase.

Baca Juga: Sebut Prabowo Main Politik Waria, Arief Poyuono: Belum Sepenuh Hati Dukung Pemerintah

"Front Persatuan Islam (FPI) apapun namamu kau tidak ada tempat di Republik ini," tulis Ngabalin dalam akun Instagramnya, Jumat 1 Januari 2021.

Menurutnya, haluan Front Persatuan Islam adalah negara Khilafah Islamiyah. Bagi Ngabalin ormas Front Persatuan Islam bertentangan dengan Pancasila yang menjadi dasar negara Republik Indonesia.

"Basis & haluanmu adalah negara Khilafah Islamiyah itu adalah sebuah pembangkang terhadap negara & konstitusi yang sah & berlaku," tulis Ngabalin.

Baca Juga: Akses Live Streaming Ikatan Cinta Sabtu, 2 Januari 2021: Apakah Al Akan Mengungkapkan Rasa Cintanya?

Menurutnya, saat ini generasi muda Islam harus dilindungi dari ormas yang memimiliki paham radikal.

"Awas jangan gagal paham. Generasi muda Islam harus terlindungi dari ormas radikal," ujar Ali Ngabalin.

Halaman:

Editor: M Anas Mahfudhi


Tags

Terkait

Terkini

x