[Update] Minggu 3 Januari 2021 Kasus COVID-19 di Indonesia Bertambah 6.877 Orang

3 Januari 2021, 19:32 WIB
Ilustrasi virus corona /Geralt/Pixabay/WARTA PONTIANAK

Tuban BicaraPenyebaran virus Corona di Indonesia masih saja terus menunjukkan angka kenaikan di berbagai daerah. kasus positif masih cukup tinggi dari hari ke hari.

Dilansir dari akun twitter resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia @KemenkesRI kasus tambahan positif pada hari ini tercatat sebesar 6.877 kasus positif. Sehingga total kasus mencapai 765.350 kasus.

Baca Juga: Link Live Streaming Sinetron Ikatan Cinta Akan Tayang di RCTI, Klik Saja

Baca Juga: Anggota DPR Minta agar Pemerintah Segera Memperjelas Benda yang diduga Drone di Perairan Indonesia

Jumlah pasien sembuh per hari ini mencapai 6419, dan total pasien sembuh 631.937 orang.

Dan pasien yang meninggal mengalami penambahan sebesar 22.734 pada hari ini. Sehingga total pasien meninggal 22.734.

Lebih mengkhawatirkan lagi, jumlah daerah yang terdampak menjadi 34 Provinsi dan 510 Kabupaten/Kota.

Baca Juga: Tak bisa rayakan tahun baru, Istri umumkan bahwa Giring Eks Nidji positif Covid-19

Baca Juga: Rencana Tindak Lanjut 1 LAKMUD PAC IPNU IPPNU Kecamatan Soko

Sedangkan jumlah spesimen yang telah diperiksa hari ini sebanyak 41.503 sehingga totalnya 7.470.992 spesimen dengan menggunakan 2 metode pemeriksaan yakni RT-PCR dan TCM.

Sementara, jumlah suspek sebanyak 72.027 orang.

Perlu diketahui, jika pemerintah telah mendatangkan 3 juta dosis vaksin COVID-19 ke Tanah Air. Kehadiran vaksin tersebut, membawa harapan baru bagi Indonesia untuk segera keluar dari pandemi COVID-19, serta wujud komitmen pemerintah untuk memberikan perlindungan bagi seluruh masyarakat.

Baca Juga: Sayyidah Nafisah Salah Satu Wanita Zuhud yang dicintai Allah

Untuk saat ini, vaksin tersebut masih menunggu persetujuan Emergency Use Authorization (EUA) dari @BPOM_RI, apabila izinnya sudah keluar, vaksin siap didistribusikan ke 34 provinsi untuk selanjutnya disuntikkan kepada kelompok prioritas penerima vaksin COVID-19.***

Editor: Imam Sarozi

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler