Dua Orang Anggota Polri Tertusuk Amankan Aksi 1812, Yusri: kita akan kejar sampai dapat pelakunya

- 20 Desember 2020, 22:47 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus. /Fajar/PMJ NEWS

Tuban Bicara - Sebelumnya saat mengamankan aksi unjuk rasa 1812 di depan Balai Kota, Jakarta. Dua anggota polisi mengalami penusukan. 

Polda Metro Jaya menyebut telah mengidentifikasi pelaku penusukan tersebut. Pihak kepolisian pun melakukan pengejaran terhadap pelakunya.

"Profilnya sudah kita dapatkan, dan kita akan kejar sampai dapat pelakunya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Minggu (20/12/2020). Dilansir dari PMJ News

Baca Juga: Kemenag: Melalui Pertanian Pesantren Bisa Tumbuhkan Ekonomi Masyarakat

Identitas terduga pelaku, kata Yusri, diperoleh dari rekaman yang didapatkan penyidik. Pelaku yang memakai baju berwarna hitam dan peci hitam itu melarikan diri usai melakukan aksinya.

"Sudah kita temukan orangnya, dalam foto itu pakai baju apa dia, juga pakai kopiah,"ucapnya.

Ia menambahkan, senjata yang digunakan sejenis pedang berwarna silver. Diduga memang sengaja dibawa oleh pelaku saat ikut Aksi 1812.

Baca Juga: Satgas Covid-19 Keluarkan Surat Edaran Prokes Bagi Pelaku Perjalanan Libur Natal dan Tahun Baru

Yusri juga menyampaikan saat ini kondisi kedua anggota polisi tersebut telah berangsur membaik. Menurut dia, keduanya sudah keluar dari rumah sakit.

Halaman:

Editor: Imam Sarozi

Sumber: PMJ News


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x